Rombongan berkumpul di hotel sekitar bandara Soetta pukul 08.00 WIB untuk melakukan PCR tes.
Pukul 10.00-12.00 manasik setelah itu cek in hotel dan karantina mandiri sebelum keberangkatan.
Hari 1 : Ahad, 07 Maret 2021 (Jakarta - Jeddah – Madinah) – B/D
Setelah sarapan pagi rombongan diantar ke Terminal 3 Bandara International Soekarno Hatta .
Dengan pesawat Saudi Arabia Airlines SV 817 pukul 10.45, rombongan berangkat menuju Jeddah dan insyaa allah pukul 16.45 waktu Saudi jamaah tiba di bandara King Abdul Aziz Jeddah.
Setelah pemeriksaan protokol kesehatan dan imigrasi, rombongan ambil bagasi kemudian keluar dari bandara menuju kota Medinah dengan Bus. Sesampainya di hotel Medinah, cek in hotel dan istirahat
Hari 2 : Senin, 8 Maret 2021 (Madinah) – B/L/D
Melaksanakan sholat fardhu dan memperbanyak ibadah Sunnah masingmasing di kamar hotel (karantina mandiri di dalam kamar masing-masing)
Hari 3 : Selasa, 9 Maret 2021 (Madinah) – B/L/D
Melaksanakan sholat fardhu dan memperbanyak ibadah Sunnah masingmasing di kamar hotel (karantina mandiri di dalam kamar masing-masing)
Mengikuti PCR test di hotel
Hari 4 : Rabu, 10 Maret 2021 (Madinah) – B/L/D
Ziarah ke Roudhoh ( makam Rasulullah SAW, Abu Bakar Assidiq dan Umar Bin Khattab) yang berada di dalam Masjid Nabawi )
Hari 5 : Kamis, 11 Maret 2021 (Madinah) - B/L/D
Melaksanakan sholat fardhu di Masjid Nabawi
Hari 6 : Jum’at, 12 Maret 2021 (Madinah - Mekkah) – B/L/D
Cek out hotel menuju kota Mekkah dan miqot di Bir Ali
Sampai di hotel Mekkah, cek in selanjutnya melaksanakan umrah ke masjidil Haram ( tawaf, sa’I dan tahallul)
Hari 7 : Sabtu, 13 Maret 2021 (Mekkah) – B/L/D
Melaksanakan sholat fardhu di Masdil Haram dengan di kawal oleh muassasah
Hari 8 : Ahad, 14 Maret 2021 (Mekkah) – B/L/D
Melaksanakan sholat fardhu di Masdil Haram dengan di kawal oleh muassasah
Hari 9 : Senin, 15 Maret 2021 (Mekkah - Jeddah) – B
Cek Out hotel menuju kota Jeddah
Dengan pesawat Saudia Arabia airlines SV 816 pukul 19.30 rombongan berangkat ke tanah air
Hari 10 : Selasa, 16 Maret 2021 (Jakarta)
Insya Allah akan tiba di terminal 3 Bandara Soekarno – Hatta dengan selamat pukul 09.00 WIB.
Dengan mengucapkan Alhamdulillahi robbil alamiin Kita sampai di tanah air. Terima kasih telah mempercayakan PT. Alhijaz Indowisata sebagai travel perjalanan anda. Semoga Ibadah Umroh kita Mabrur. Amin.
*Protokol kesehatan = Mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak* *jadwal sewaktu-waktu bisa berubah mengikuti peraturan di negara Saudi Arabia)
Hal-hal yang perlu diperhatikan :
Hotel karantina dan PCR dikoordinir oleh PT Alhijaz Indowisata
Setelah melakukan PCR akan dilanjutkan ke manasik setelah itu jamaah melakukan karantina mandiri dilarang keluar kamar untuk menghindari kontak dengan orang lain.
Selama karantina di hotel Saudi Arabia jamaah diwajibkan unruk tetap di kamar masing-masing, tidak diperbolehkan keluar kamar baik berkunjung ke kamar lain maupun ku luar area kamar.
Jamaah tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan dilarang berkumpul.
Memiliki paket internet
Membawa obat-obatan pribadi
Diharapkan membawa makanan tambahan untuk persediaan pribadi selama karantina baik di Jakarta maupun di Saudi
Bersedia menerima apabila ada perubahan program akibat adanya kebijakan baik di Saudi maupun Indonesia.